Peduli Pengendara. Dishub Pasang Spanduk Himbauan
Puluhan spanduk himbauan berhati hati dalam berkendara dipasang dibeberapa tempat oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Barito Timur (Bartim). Salah satunya dijalan Janah Munsit dekat rencana pembangunan gudang Bulog.
Kepala Dinas Perhubungan Bartim, Bertulumeus mengatakan, pemasangan spanduk himbauan tersebut dilakukan untuk mengingatkan pengendara agar selalu berhati hati.
“Spanduk himbauan yang kita pasang ada dibeberapa titik yang kami anggap rawan laka. Seperti dipersimpangan, jalan rusak atau berlobang maupun ditempat lainya yang berpotensi menimbulkan lakalantas,” kata Bertulumeus diruang kerjanya, Rabu 27 Maret 2024.
Bertulumeus mengatakan, pemasangan spanduk himbauan tersebut merupakan upaya pihaknya untuk meminimalisir adanya lakalantas.
“Kalau pengendara melihat spanduk itu maka ia akan berpikir untuk mengurangi kecepatan motornya, karena didepan ada persimpangan maupun lobang,” ujarnya.
Sebagai Kepala Dinas Perhubungan, dirinya tidak mau ada pengendara yang terlibat kecelakaan karena tidak tahu didepan ada lobang dan sebagainya.
“Saya imbau kepada pengendara dimanapun melintas agar selalu berhati hati. Patuhilah rambu
rambu lalulintas dan jagalah keselamatan diri sendiri dan orang lain,” pungkasnya.
sumber : https://metro7.co.id